Lompat ke isi utama

Berita

Pengawasan Pleno Terbuka DPSHP se- Kedungjati

Kedungjati - Jajaran Panwaslu Kecamatan Kedungjati melaksanakan monitoring pengawasan pada rapat pleno terbuka Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) yang dilakukan oleh PPS Desa Kecamatan Kedungjati pada Senin, 8 Mei 2023.

Sesuai jadwal yang telah ditetapkan, rapat pleno terbuka DPSHP di Kecamatan Kedungjati dilaksanakan serentak pada tanggal 8 Mei 2023.

Sebelumnya, Ketua bersama anggota Panwaslu Kecamatan Kedungjati telah menyepakati berbagi tugas memonitoring pengawasan ke semua desa. Namun, dikarenakan jadwal rapat pleno DPSHP tersebut hampir semuanya bebarengan sehingga dimungkinkan tidak semua desa dapat dimonitoring tetapi jajaran Panwaslu Kecamatan Kedungjati berusaha sepenuhnya agar dapat menghadiri ke semua rapat pleno DPSHP.

Dalam pelaksanaannya, Ketua Panwaslu Kecamatan Kedungjati, Susanto melakukan monitoring pengawasan pada rapat pleno DPSHP di tiga desa yaitu Prigi, Ngombak dan Kedungjati.

Sementara itu, anggota Panwaslu Kecamatan Kedungjati yakni Abdul Aziz juga melaksanakan monitoring pengawasan di tiga desa yaitu Kentengsari, Panimbo, dan Karanglangu

Sedangkan anggota Panwaslu Kecamatan Kedungjati divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa, Desi Kisworowati melaksanakan monitoring pengawasan pada rapat pleno DPSHP di desa Klitikan, Deras, dan Padas.

Dalam rapat pleno tersebut dihadiri pula oleh Kepala Desa, Babinsa, Bhabinkamtibnas, Tokoh Masyarakat, anggota PPK, serta perwakilan partai politik tingkat desa. Selain itu, masing-masing Panwaslu Kelurahan/Desa juga hadir untuk melaksanakan pengawasan pada rapat pleno tersebut.

Adapaun tujuan dilakukannya monitoring pengawasan pada rapat pleno terbuka DPSHP tersebut adalah untuk memastikan rapat pleno yang dilaksanakan berjalan sesuai prosedur dan tidak menyalahi peraturan. (p-01)

Tag
Bawaslu Grobogan
Berita