Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Grobogan Ajak Masyarakat Tangkal Hoax dan Isu SARA Pemilu 2024

Purwodadi - Ketua Bawaslu Grobogan, Fitria Nita Witanti mengajak masyarakat untuk bersama-sama menangkal hoax dan isu SARS Pemilu 2024, Rabu (25/10/2023).

Kegiatan tersebut disampaikan dalam acara sosialisasi pemilihan umum kepada masyarakat Kabupaten Grobogan tahun 2023 bertempat di Kecamatan Klambu.

Perwakilan dari kepala desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat mengikuti kegiatan tersebut.

Fitria menyampaikan beberapa potensi hoax dan isu SARA pada Pemilu 2024.

"Pada Pemilu 2024 yang semakin dekat ini tentu hoax dan ujaran kebencian mulai bermunculan. Kita ketahui bersama ciri-ciri berita hoax adalah sebagai berikut menciptakan kecemasan, kebencian, permusuhan atau pemujaan, sumber tidak jelas, tidak ada yang bisa dimintai klarifikasi atau tanggungjawab, pesannya sepihak, dapat menyerang atau bahkan membela saja, mencatut nama tokoh berpengaruh, medianya pakai nama mirip media terkenal, memanfaatkan fanatisme, atau nama ideologi atau agama, judul pengantar tidak cocok dengan isi, tampilan judul bersifat provokatif dan minta supaya dishare atau diviralkan," jelas Fitri.

Dia mengatakan mendekati waktu penyelenggaraan Pemilu tentu ada tren yang mengarah pada pembahasan Pemilu. Pembahasan pemilu beberapa kali naik sangat signifikan.

"Terutama saat berkaitan dengan isu penundaan Pemilu, dukungan dan dorongan untuk capres-cawapres, aktivitas partai politik, elektabilitas para bacapres dan bacwapres, kebingunan apakah sudah kampanye?," tambah Fitri.

Foto bersama setelah acara sosialisasi, Rabu (25/10/2023).

Fitri juga mengajak agar masyarakat menolak postingan SARA, pornografi dan aksi kekerasan

"Sebisa mungkin hindari menyebarkan informasi yang mengandung unsur SARA (Suku, Agama, dan Ras), serta pornografi pada jejaring media sosial. Biasakan untuk menyebarkan hal-hal yang bermanfaat dan tidak menimbulkan konflik antar sesama. Hindari juga mengunggah foto kekerasan seperti foto korban kekerasan, foto kecelakaan lalu lintas dan foto kekerasan lainnya," imbuhnya lagi.

Tag
Bawaslu Grobogan
Berita