Lompat ke isi utama

Berita

H-1 Sidang Putusan Pelanggaran Administrasi, Bawaslu Jawa Tengah Turun Gunung ke Grobogan

Purwodadi - Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Tengah, Nur Kholiq kunjungan kerja ke Bawaslu Kabupaten Grobogan, Senin (18/9/2023).

Dalam kunjungannya tersebut, Nur Kholiq bersama staf PNS Penanganan Pelanggaran Bawaslu Provinsi Jawa Tengah, Budi Evantri Sianturi. Tujuan kunjungan ke Bawaslu Grobogan adalah untuk pendampingan penanganan pelanggaran sidang pemeriksaan pelanggaran administrasi pemilihan umum.

Ketua Bawaslu Grobogan, Fitria Nita Witanti menyampaikan Bawaslu Provinsi Jawa Tengah mendampingi dalam hal sidang penanganan pelanggaran administrasi Pemilu.

"Grobogan merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Tengah yang menggelar sidang dugaan pelanggaran administrasi. Hari ini kami didampingi Bawaslu Provinsi Jawa Tengah dalam hal penyusunan putusan. Sidang pembacaan putusan akan disidangkan Selasa 19 September 2023," jelas Fitri.

Tag
Bawaslu Grobogan
Bawaslu Jateng
Berita