Lompat ke isi utama

Berita

Panwaslu Kedungjati Koordinasi Dengan PPK Setempat Terkait Pelaksanaan Tes Tertulis PPS

Kedungjati - Panwaslu Kecamatan Kedungjati koordinasi dengan PPK Kedungjati terkait dengan tahapan pengawasan tes tertulis calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) pada pemilu tahun 2024, Rabu (11/1/2023).

Pelaksaan tes tertulis rencananya akan dilaksanakan Kamis, 12 Januri 2023. Dalam koordinasinya Ketua Panwaslu Kecamatan Kedungjati, Susanto bersama dengan anggota Abdul Aziz.

Dalam kesempatan ini, Susanto menyampaikan kegiatan kegiatan ini bertujuan untuk silaturahmi sesama penyelenggada adhoc, sekaligus memastikan pelaksanaan tes tertulis PPS keesokan harinya.

“Hari ini kami koordinasi dengan PPK Kedungjati, memastikan pelaksanaan tes tertulis PPS sudah siap baik dari segi lokasi dan sarana prasarana,” ujarnya.

Kunjungannya tersebut Susanto beserta tim diterima langsung oleh Ketua PPK Kedungajti, Rindho Budi Utomo beserta anggotanya di kantor sekretariat.

Rindo Budi Utomo menyampaikan calon anggota PPS Kedungjati yang akan melaksanakan tes jumlahnya 89 peserta yang terdiri dari 57 laki-laki dan 32 perempuan. Sedangkan tes akan dilaksanakan di SD N 2 Kedungjati dengan dibagi menjadi empat kelas. Masing-masing kelas diisi 22 orang.

Sumber: Irma Staf Kedungjati

Tag
Bawaslu Grobogan
Bawaslu Jateng
Berita